Ini adalah blog yang membahas berbagai macam hal seputar poster, slogan, motto, kutipan, brosur, iklan dan lainnya.

Apa Itu Poster Niaga? Seperti Apa Contohnya?

Poster niaga banyak jika jumpai ditempat-tempat umum yang ramai dengan lalu lalang orang seperti mal-mal, pasar-pasar, jalan-jalan protokol, dan tempat-tempat ramai lainnya. Poster-poster yang terpampang tersebut tentulah beraneka ragam, ada yang menarik ada juga yang tidak, ada yang enak dibaca ada juga yang tidak, ada yang lucu dan ada juga yang tidak. Secara umum poster yang bertujuan untuk promosi dagang dibuat dengan tampilan yang menarik dan kata-kata yang membujuk. Oke, selanjutnya kita bahasa mengenai poster niaga serta contoh-contoh posternya secara singkat.

Source : https://www.flickr.com/photos/36646501/5359794294/

Apa itu Poster Niaga?

Poster niaga adalah poster yang tujuannya untuk mempromosikan barang dan jasa yang dijual oleh suatu perusahaan kepada konsumen luas dan membujuknya agar membeli produk yang ditawarkan tersebut. Poster niaga juga memiliki nama lain yaitu poster komersial, karena memang tujuannya untuk bisnis yang sifatnya komersial. Tentu kita pernah melihat poster-poster dagang ditempat-tempat umum, dan ternyata hal tersebut memiliki kesamaan yaitu poster komersial dibuat semenarik mungkin agar bisa menarik perhatian masyarakat luas untuk melihat dan mencermati barang dan jasa yang ditawarkan perusahaan.

Contoh Poster Niaga


Sumber : https://www.flickr.com/photos/7368678@N03/1036621088/

Contoh poster niaga yang menarik adalah poster promosi dari Ouval Reserach seperti gambar diatas. Poster tersebut memadukan gambar yang menarik (wanita yang menutupi mulutnya dengan jaketnya) dengan warna-warna kontras (terang). Didalam poster tersebut juga nama atau model dari jaket tersebut, bahan yang dibuat untuk jaket tersebut serta tak ketinggalan alamat outlet dari Ouval Reserach.

Sumber : https://www.flickr.com/photos/77154487@N08/7140575821/

XL Axiata merupakan salah satu perusahaan telekomunikasi dan informasi terkemuka di Indonesia yang selalu membuat media-media promosinya menjadi menarik, termasuk poster yang ada diatas. Poster niaga XL tersebut memadukan gambar model cantik dan juga promo-promo menarik seperti kecepatan internet hingga 3,6 Mbps, kualitas HD dan juga menggunakan teknologi terbaru yaitu 3,75G.

Source : https://www.flickr.com/photos/broframestone/12607827313/

Poster niaga diatas berupa poster menu makanan dari Baba Rafi disalah satu outlet di Malaysia. Perlu dicatat bahwa Baba Rafi merupakan perusahaan waralaba berbasis kuliner/makanan terkemuka asal Indonesia. Kembali lagi ke poster, poster tersebut sangat menarik karena memadukan gambar yang menggugah selera yang disusun sedemikian rupa dengan kombinasi warna yang begitu mempesona.

0 comments: